class="tr_bq"> class="tr_bq"> Pesepakbola Pendukung Palestina | Anak Gapteg

Pages

Sabtu, 24 November 2012

Pesepakbola Pendukung Palestina


Invasi Israel ke Palestina secara membabi buta membuat warga Palestina, terutama Kota Gaza berbatasan langsung dengan Zionis menjadi sasaran kebrutalan militer Israel. Korban banyak tumbang anak dan perempuan sudah mencapai ribuan jumlahnya. Saban hari warga Gaza hidup dengan teror disebarkan pasukan Bintang Daud itu.

Di tengah konflik berkepanjangan, dukungan nyata justru datang dari mereka yang tidak ada kepentingan langsung. Para pesepakbola sejagat ikut gregetan dengan aksi Israel yang telah mengabaikan hukum internasional dengan membombardir tanag Palestina. Kelima bintang lapangan hijau ini secara terang-terangan memberi sumbangsih terbesar untuk Palestina dan membuat gerah pihak Zionis.

Siapa saja bintang lapangan hijau pendukung setia Palestina ini? Dilansir dari stasiun televisi BBC, berikut ulasannya.

1. Frederik Kanoute


Frederik Kanoute seorang pemain bola berdarah Mali, Afrika, dan muslim taat. Saat invasi Israel ke Palestina empat tahun lalu, Kanoute saat itu masih membela klub Sevilla, Spanyol, merayakan selebrasi gol dengan memperlihatkan kaos bertuliskan Palestina dalam beberapa bahasa.

Aksi Kanoute ini diganjar kartu kuning oleh wasit Antonio Mateu Lahoz. Dia mengatakan ini tidak sesuai ketentuan federasi sepakbola, bukan karena kaos dikenakan Kanoute. Duta besar Israel di Spanyol menyambut baik hukuman itu, sementara duta besar Palestina memuji Kanoute sebab mendukung perjuangan rakyat Palestina secara terang-terangan dan itu tidak mudah.

2. Diego Maradona



Legenda sepak bola Diego Maradona menunjukkan dukungan terbesarnya untuk rakyat Palestina. Dia mengatakan tidak akan pernah peduli jika ada pihak yang marah sebab pernyataannya itu.

Maradona menceritakan hidupnya penuh perjuangan, persis seperti rakyat Palestina. Itu sebabnya setiap usaha mempertahankan harga diri dan hidup perlu dihargai. Dia juga menyerukan agar negara Palestina diakui oleh dunia.

3. Cristiano Ronaldo


Bintang lapangan tampan Cristiano Ronaldo, kemarin menyumbangkan sepatu emas bernilai Rp 18,5 miliar untuk pembangunan sekolah di Kota Gaza, Palestina.

Tahun lalu, Ronaldo juga menyumbangkan sepatu miliknya untuk dilelang dan hasilnya disumbangkan bagi sekolah di Gaza. Si ganteng lapangan hijau ini memang tercatat sebagai donatur tetap Palestina.

4. Ronaldo



Pesepakbola dikenal plontos asal Brasil, Ronaldo, pernah menjadi duta Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk kemanusiaan. Salah satu kota pernah dikunjunginya yakni Ramallah, Palestina.

Ronaldo mengaku tidak mampu menahan air matanya melihat kondisi Palestina secara langsung tujuh tahun lalu. Hingga kini dia aktif menyerukan bantuan untuk penduduk Palestina pada warga Brasil.

5. Muhammad Abutrika


Pesepakbola Mesir Muhammad Abutrika pernah mengirim surat terbuka pada pengurus klub tempatnya bernaung, Al-Ahly, agar setiap tahunnya mengadakan pertandingan amal untuk membantu warga Kota Gaza, Palestina.
 

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

Like FP AnakGapteg yah.. Thanks...