Pages

Rabu, 31 Oktober 2012

Menorehkan batik dari ampas kopi untuk menambah kenikmatan rokok.



VIVAlife - Kecamatan kecil ini akan membuat Anda jatuh cinta. Sebuah desa kecil di Rembang, salah satu kota di pesisir Utara. Meski kecil, namanya sangat tersohor karena keindahan helai batik yang dihasilkan. Daerah ini bernama Lasem. Daerah yang mengalami masa kejayaan batik di abad 19 hingga tahun 1940. Sampai-sampai di tahun 1970an sebagian besar wanitanya berprofesi sebagai pembatik.

Meski demikian, hingga sekarang kawasan ini masih terhitung sebagai penghasil batik yang produktif. Tidak hanya batik saja yang melambungkan nama Lasem sebagai daerah tujuan wisata. Kebudayaan Tionghoa yang begitu kental juga menjadi daya tarik tersendiri.

Bangunan klenteng tua Gie Yong Bio yang dibangun pada tahun 1700an, serta deretan rumah-rumah berarsitektur Cina, menjadi saksi bagaimana budaya Tionghoa melebur dengan apik. Dan bahkan menjadikannya seperti negeri Tiongkok kecil.


Jika Anda berkunjung ke Lasem, jangan hanya mengagumi ketenangan suasana dan batiknya yang luar biasa indah. Anda juga harus mencicipi kulinernya. Salah satunya adalah budaya ngopi yang unik. Kopi lelet.

Tentu bagi Anda penyuka kopi akan sangat menikmati ini. Sederetan warung kopi di Lasem mulai mengepulkan aromanya menjelang petang. Menikmati kopi sambil duduk santai di bangku-bangku kayu. Suasananya sangat sederhana.

Untuk benar-benar menikmatinya, Anda harus memulai dengan melihat proses pembuatannya, dari memasak air menggunakan kayu, yang memberi cita rasa tersendiri pada kopi Lasem. Juga kebiasaan menyeruput kopi yang dituangkan pada piring kecil, yang digunakan sebagai tatakan gelas.


Kopi Lelet ini ditumbuk, dan dicampur resep rahasia oleh pembuatnya. Hasilnya, secangkir kopi tubruk pekat dan bertekstur lembut. Begitu menyeruput sedikit, rasa lelah Anda dijamin hilang. Entah mengapa kopi lelet ini punya reaksi yang luar biasa, yang bisa membuat mata menjadi segar kembali.

Tapi mengapa harus dinamakan kopi lelet? Ternyata ceritanya juga tidak jauh dari batik yang sepertinya sudah mendarah daging. Masyarakat di sini ngopi sambil membatik. Bukan menorehkan motif di selembar kain, tapi melukiskan motif pada batang rokok. Menggunakan ampas kopi untuk ditorehkan atau dalam bahasa jawa 'dileletke', dari kata dasar lelet.


Nah Anda harus mencoba budaya unik ini! Ampas kopi dicampurkan dengan sedikit susu kental manis agar mudah melekat pada batang rokok. Setelah dileletkan, rokok ini didiamkan dahulu sampai kering.

Bagi perokok, merokok dengan batang rokok yang telah dilelet ini menjadi kenikmatan yang berbeda. Rokok yang umumnya hanya beraroma tembakau dan cengkih, kini menjadi lebih nikmat dengan tambahan kopi yang sudah meresap dalam rokok. Silahkan membuktikan kenikmatan ini hanya di Lasem.

Sumber :

Coklat Menambah Daya Ingat?

Susah mengingat-ingat alias lemot adalah sifat yang menjengkelkan, apalagi saat sedang dituntut untuk berpikir cepat. Namun penelitian menunjukkan bahwa hal itu kini bisa diatasi dengan cara yang menyenangkan yakni ngemil cokelat.



Memang belum dibuktikan pada manusia, namun setidaknya penelitian pada siput sudah menunjukkan manfaat cokelat dalam memperbaiki fungsi otak. Bisa dibayangkan bahwa siput yang terbiasa lemot saja bisa jadi lebih cepat, apalagi kalau diterapkan pada manusia.

Pada siput, senyawa epicatechin atau disingkat epi yang terkandung dalam cokelat hitam terbukti mampu mempengaruhi sistem saraf. Senyawa flavanoid ini membuat kerja otak jadi lebih maksimal sehingga lebih mudah untuk disuruyh mengingat-ingat hal baru.

Dalam penelitian ini, siput jenis Lymnaea stagnalis dimasukkan dalam air yang dikondisikan kekurangan oksigen. Normalnya siput bernapas dengan kulit, namun dalam kondisi kekurangan oksigen akan memanfaatkan tabung pernapasan atau pneumostomes.

Namun oleh para peneliti, siput-siput ini dilatih untuk tidak cepat-cepat membuka tabung pernapasannya. Caranya dengan mengetuk cangkangnya ketika organ ini sudah mulai dibuka oleh para siput yang secara naluriah berusaha mengambil oksigen lebih banyak.

Ada perbedaan respons pelatihan ketika para peneliti memberikan senyawa epi pada sekelompok siput. Dibanding kelompok yang tidak diberi senyawa epi, kelompok siput yang pertama jadi lebih cepat mengingat aktivitas tunggal yang diajarkan yakni untuk tidak membuka tabung pernapasan.( , Detikcom)

Kalau membaca artikel ini , saya jadi ingat sewaktu bermain game Plant Vs Zombie wkwkwk

Sumber :

Obat Alami Turunkan Gula Darah


Obat alami turunkan gula darah atau herbal untuk menurunkan gula darah sebetulnya mudah dan banyak disekitar kita. Sejumlah tanaman herbal obat memiliki efek seperti insulin dalam tubuh manusia.

Tanaman tersebut menurunkan gula darah yang berlebihan pada penyandang diabetes. Dipadu pola makan dan olahraga, herbal dikonsumsi sesudah makan untuk mengendalikan kadar gala darah.

Jumlah penyandang diabetes melitus belakangan ini di Tanah Air terus meningkat. "Salah satu sebabnya adalah konsumsi terlalu banyak karbohidrat. Berapa banyak pun beras diproduksi di Indonesia, pasti habis. Seharusnya kita mengurangi asupan karbohidrat," ujar Prof. Dr. Sumali Wiryowidagdo, Apt, Kepala Pusat Studi Obat Bahan Alami, Departermen Farmasi Fakultas MIPA Universitas Indonesia.

Terlalu banyak karbohidrat akan menyebabkan produksi gula berlebihan di dalam darah. Gula darah yang berlebihan itu menyebabkan terjadinya penyakit diabetes. Kabar buruknya, bila sudah terkena, diabetes hanya bisa dikendalikan dengan pengendalian gula darah.

"Pengendalian gula darah itu tidak bisa dilakukan dengan pengaturan pola makan semata. Perlu olahraga," kata Prof. Sumali.
Tanaman obat pun bisa dikonsumsi untuk membantu mengendalikan gula darah. "Obat herbal bekerja seperti insulin. Tanaman herbal ini bisa digunakan dalam jangka panjang tanpa efek samping berarti," imbuhnya.

Diungkapkan Dr. Prapti Utami, dokter yang mendalami tanaman obat, tanaman obat berfungsi konstruktif, yaitu membangun kembali jaringan yang rusak serta menyembuhkan komplikasi. Obat herbal bekerja menurunkan gula darah dengan mekanisme menghambat penyerapan gula berkat kadar seratnya yang tinggi.

Tanaman seperti pare bekerja memperbaiki sel beta pankreas. "Ada juga yang merangsang sel beta pankreas gula darah," ujar Dr Prapti.

Untuk diabetesi yang harus mengongurns obat dari dokter agar gula darahnya terkendali, perlu konsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi tanaman obat. "Perlu jarak waktu antara minum obat clan minum tanaman obat," kata Prof. Sumali.

Berikut adalah beberapa herbal penurun gula darah :
1. Mahkota Dewa
Efek farmakologi: antiradang, obat disentri, sakit kulit, dan eksim.
Cara penggunaan : lima hingga tujuh iris buah mahkota dewa diseduh dengan satu gelas air panas (200 cc). Tutup dan biarkan sebentar agar melarut dulu. Setelah itu minum secukupnya.

2. Brotowali
Efek farmakologi : analgesik (menghilangkan rasa sakit), anti piretik (menurunkan panas)
Cara penggunaan : siapkan 6 cm batang brotowali, cuci bersih, lalu potong-potong. Tambahkan sepertiga genggam daun sambiloto dlan sepertiga daun kumis kucing. Rebus dengan tiga gelas sampai menjadi dua gelas. Diminum setelah makan.

3. Mengkudu
Efek farmakologi : memperbaiki sel beta pankreas dan reseptor insulin yang tidak berfungsi dengan baik.
Cara penggunaan : dua buah mengkudu masak diparut, tambahkan sedikit air kapur. Aduk sampai merata. Peras dengan sepotong kain lalu diminum.

4. Lidah buaya

Efek farmakologi : antiradang, pencahar
Cara penggunaan : 1 lembar lidah buaya dicuci bersih, buang durinya, kemudian dipotong-potong, Rebus lidah buaya dengan tiga gelas air sampai menjadi satu setengah gelas. Minum 3 x1,5 gelas setiap habis makan.

5. Pare
Efek farmakologi : antiradang, sifatnya dingin. Charantin dan polypeptide-P di dalam pare merangsang sel beta pankreas mengeluarkan insulin.
Cara penggunaan : 200 gram buah pare segar dipotong-potong, lalu dijus atau direbus. Kemudian airnya diminum.

6. Teh Hijau

Efek farmakologi : polifenol di dalam teh meningkatkan sensitivitas sel terhadap insulin. Efek teh hijau terhadap insulin ini pernah diteliti oleh Hiroshi Tsuneki dkk dan diterbitkan dalam jumal BMC Pharmacology edisi 2004.
Cara penggunaan : satu sendok tek daun teh hijau diseduh dengan air panas. Minum setelah makan.

Mudah bukan untuk mendapatkan bahan bahan alami turunkan gula darah ?

Sumber :

Kisah Mak Yati Pemulung Yang Menabung 3 Tahun Untuk Berkurban


Semangat berkurban di hari raya Idul Adha ternyata dirasakan juga oleh Mak Yati (65), perempuan tua yang sehari-harinya bekerja sebagai pemulung. Wanita yang sehari-harinya bekerja mengumpulkan botol bekas itu menabung selama tiga tahun untuk berkurban dua ekor kambing.

Mak Yati diketahui sering mengumpulkan botol bekas di sekitar wilayah Tebet. Dia juga cukup sering berkunjung ke Masjid Al Ittihad yang ada di wilayah Tebet Barat. Pengurus masjid itu juga mengenalnya.

"Saya sudah kenal Mak Yati 15 tahun, sejak tahun 1997. Pertama saya baru kerja di masjid ini Mak Yati sudah wara-wiri mulung di sini," kata pengurus masjid bernama Syaiful saat ditemui di Masjid Al Ittihad, Tebet Barat

Syaiful menuturkan pada Senin (22/10) malam, dengan menumpang bajaj, Mak Yati membuat kaget pengurus masjid. Dia membawa dua ekor kambing beserta rumputnya ke Masjid Al Ittihad untuk berkurban.

"Mak Yati bilang mau menyumbangkan dua ekor kambing untuk disembelih pada hari raya Idul Adha ini," tutur Syaiful.

Tak ayal hal tersebut membuat pengurus masjid terharu. "Kita nggak nyangka Mak Yati bawa kambing malam itu, ya kita terharu lah. Orang sehari-hari dia cuma mulung, tapi punya niat untuk menyumbangkan hewan kurban untuk lebaran ini," imbuh Syaiful.

Mak Yati yang ditemui di rumahnya, di kawasan Tebet, mengaku memang sudah lama ingin berkurban. Keinginan itu terus dia pelihara sambil menabung untuk membeli hewan kurban.

"Sudah lama Mak pengen kurban nak. Sejak tiga tahun yang lalu. Tapi kan mak ini kerjaannya cuma mulung, jadi penghasilan nggak jelas. Buat makan sehari saja kadang udah sukur. Jadi Mak ngumpulin dulu duit Rp 1.000, Rp 1.500 sampai tiga tahun, lalu Mak beliin kambing dua ekor. Sampai-sampai penjual kambingnya Mak cegat di tengah jalan saking Mak pengen beli kambing," ujar Mak Yati sambil tertawa.

Wah,, Makan Upil Ternyata Bagus Untuk Kesehatan

Seorang Dokter ahli spesialis paru-paru asal Austria Prof Dr Friederich Bischinger pernah menyarankan orang untuk makan upil (kotoran hidungnya) sendiri karena diklaim bisa meningkatkan kekebalan tubuh.


Penemuan Prof Bischinger itu sempat menjadi kontroversial. Banyak orang awam dan paramedis yang menolak mentah-mentah teori Prof Bischinger dan mengatakan teori itu tidak masuk akal.

Alasannya upil adalah kotoran yang menjijikkan karena lendir kering itu justru menjadi sampah karena berbahaya masuk dalam tubuh. Jika makan upil sama saja dengan makan semua organisme atau bakteri yang harusnya dikeluarkan melalui hidung. Tapi menurut Prof Bischinger mengupil dengan menggunakan jari-jari sendiri adalah sesuatu yang sehat, menyenangkan dan lebih sesuai dengan tubuh manusia.

"Mengupil dengan menggunakan jari sendiri tentunya bisa menjangkau tempat yang tidak bisa dicapai jika menggunakan sapu tangan. Selain itu juga bisa menjaga hidung agar tetap bersih," ujar Prof Bischinger, seperti dikutip dari DailyTimes.

Upil itu sendiri terbentuk dari kotoran yang masuk ke dalam lubang hidung melalui proses pernapasan. Debu dan kotoran yang masuk ke hidung ini akan disaring oleh filter atau bulu-bulu hidung. Kotoran yang tidak tersaring akan ditangkap oleh lendir yang ada dihidung. Lama kelamaan lendir ini akan mengeras dan terbentuklah upil.


"Makan upil kering adalah cara yang bagus untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh. Secara medis itu masuk akal dan hal yang wajar untuk dilakukan. Dalam sistem kekebalan, hidung adalah filter yang menyaring banyak bakteri menjadi satu dan ketika campuran ini tiba di usus akan bekerja seperti obat," kata Prof Bischinger.

"Obat moderen selalu berusaha untuk melakukan hal yang sama dengan metode yang jauh lebih rumit, orang-orang yang mengupil dan memakannya secara alami mendorong sistem kekebalan tubuh mereka secara cuma-cuma," imbuhnya.

Mengupil merupakan kegiatan yang positif karena membantu membersihkan hidung dari kotoran. Hal ini tentu saja membuat seseorang bisa bernapas lebih baik karena tidak ada yang menghalangi jalur pernapasan.

Prof Bischinger menunjukkan saat masih kecil anak-anak senang untuk mengupil hidungnya sendiri. Tapi saat beranjak dewasa kebiasaan ini mulai terhalang oleh adanya tekanan dari masyarakat yang menganggap hal tersebut adalah suatu tindakan menjijikkan dan anti-sosial.

Hasil ini memang cukup mencengangkan, karena selama ini orang menganggap kalau upil adalah suatu kotoran yang harus dibuang dan bukan untuk dikonsumsi. Tapi bagi Prof Bischinger, upil juga bisa bertindak sebagai vitamin yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang.

Dr. Agus Subagio, Sp THT, dokter spesialis THT yang praktik di RS Puri Indah Jakarta mengaku tidak bisa memberikan komentar apakah penemuan ini terbukti menyehatkan atau tidak. Namun diakui Dr Agus bahwa Prof Bischinger adalah orang yang sangat disegani di dunia medis karena banyak penemuannya yang bermanfaat.

"Banyak teori-teori bedah sinus berasal dari penemuan Prof Bischinger, tapi kalau masalah manfaat upil saya belum paham," kata Dr Agus.

Tapi pada dasarnya lanjut Dr Agus, tubuh manusia diciptakan sempurna dengan sistem pertahanan yang canggih dan berlapis-lapis. Mulai dari bagian luar hingga bagian dalam terdapat sistem pertahanan tubuh masing-masing.

Sumber : 

4 Perbedaan Cinta Dan Nafsu



Seperti saudara kandung dimana ada cinta pasti ada nafsu, seperti koin yang berdampingan, satu sisi adalah cinta satunya lagi adalah nafsu. Patah hati atau sedih karena cinta terjadi karena ketidak tahuan membedakan mana nafsu dan cinta.

Supaya tidak terperosok dalam dosa dan tidak terombang-ambing dalam gelapnya patah hati, berikut ini akan kita bahas 4 perbedaan utama antara cinta dengan nafsu. Mari kita bahas satu per satu.

1. Cinta itu membahagiakan, nafsu itu mengecewakan
Cinta sejati pastinya membahagiakan karena muncul dari relung hati yang paling dalam. Tidak ada keinginan dalam cinta sejati, yang ada hanya pengabdian dan pengorbanan. Kalaupun ada keinginan, maka itu adalah keinginan agar orang yang dicintai menjadi bahagia.

Akhir dari nafsu selalu kecewa karena nafsu lahir dari pikiran yang penuh perhitungan. Cinta yang sejatinya adalah bahagia hanya menjadi adegan perhitungan untung rugi dan tawar menawar. Pada akhirnya kecewalah yang muncul.

2. Cinta bikin kita ketawa, nafsu bikin kita menangis
Sejelek-jeleknya hubungan cinta adalah tidak dapat saling memiliki. Tapi meski demikian sebuah cinta yang sejati tidak akan ditangisi. Seperti film-film India, cinta sejati selalu berakhir dengan nyanyian, tarian dan tertawa. Cinta tidak seperti nafsu yang ingin memiliki.

Kesedihan tidak muncul dari cinta tapi dari keinginan memiliki. Ego memang adalah musuh besar dari cinta. Sehingga ego yang tidak terpenuhi menyebabkan tangisan dan kesedihan.

3. Cinta selalu ingin memberi, sedang nafsu ingin memiliki
Puncak dari cinta adalah pengabdian dan pengorbanan. Puncak dari nafsu adalah kepemilikan. Sangat beda bukan? Kalau cinta yang anda rasakan masih ingin memiliki maka bisa di artikan cinta anda masih palsu dan dipenuhi dengan ego.

4. Cinta ingin menyayangi, sedang nafsu cuma ingin menggerayangi saja

Ini adalah perbedaan utama cinta dan nafsu dan sangat terasa secara fisik. Nafsu cuma ingin hal-hal bersifat fisik seperti seks dan harta. Sedangkan cinta yang tulus selalu memberi dengan ikhlas, seperti rasa sayang matahari ke bumi yang setiap hari memberinya cahaya tanpa embel-embel balasan.

Ke-4 poin di atas adalah empat perbedaan utama nafsu dan cinta. Hanya dengan pengalaman hidup seseorang bisa membedakan dengan baik mana nafsu dan mana cinta. Karena itu mendengar dan mengikuti nasehat orang tua adalah hal yang sangat bijaksana.

JANGAN LUPA KOMENNYA BRO !!!!
 

10 Kisah Kematian Paling Konyol gan,,,...

1. Meninggal karena janggut

 
 
Hans Steininger merupakan orang Austria yang terkenal karena janggutnya yang terpanjang di dunia. Panjangnya sekitar 140 cm. Pada suatu hari di tahun 1567, terjadi kebakaran yang mengharuskan semua orang lari. Beliau lupa mengikat janggutnya yang panjang. Karena terburu-buru, ia menginjak janggutnya sendiri dan terjatuh. Lehernya patah dan ia pun tewas seketika.

2. Meninggal karena menahan buang air kecil



Tycho Brahe (1546-1601) adalah seorang ahli astronomi. Pada tahun 1601, ia sedang menghadiri jamuan makan besar yang sangat lama, di Praha (sekarang Ceko). Adat pada masa itu meyakini bahwa kabur di tengah jamuan makan, termasuk untuk buang air, adalah sangat tidak sopan. Akibatnya beliau terpaksa menahan buang air kecil selama jamuan. Kandung kemihnya melebar sampai ambang batas, dan terjadilah infeksi (sistitis) yang fatal. Beliau meninggal 11 hari kemudian.

3. Meninggal saat melawak




Dick Shawn (1924-1987) sedang melawak tentang kampanye politik di Amerika Serikat. Setelah mengatakan “I will not lay down on the job!” (Saya tidak akan meletakkan jabatan!) ia langsung terbaring di lantai. Penonton mengira itu adalah bagian dari lelucon. Tapi karena ia tak bangun-bangun lagi, beberapa petugas panggung pun memeriksanya dan melakukan bantuan napas darurat. Tidak lama kemudian ia pun meninggal.

4. Meninggal karena lidah tergigit




Allan Pinkerton (1819-1884) adalah seorang agen detektif yang terkenal dengan Pinkerton detective agency-nya. Suatu hari ia sedang berjalan di trotoar. Ia terpeleset. Tidak sengaja lidahnya tergigit, dan terjadilah infeksi yang kemudian membunuhnya.

5. Meninggal karena kulit jeruk



Bobby Leach (1858-1926) adalah seorang stunter. Ia juga orang kedua di dunia yang berhasil menaklukkan air terjun Niagara dengan barrel-nya. Ia meninggal tahun 1926, dua bulan setelah tungkainya diamputasi. Mengapa? Ternyata ia terpeleset akibat menginjak kulit jeruk di jalanan, di Selandia Baru. Tungkainya patah dan terjadi infeksi berat. Saat itu belum ada antibiotik.

6. Meninggal setelah diracun, ditembak 4 kali, dipukul, dan akhirnya tenggelam

 
 
 Grigori Rasputin (1869-1916) mula-mula diracun dengan sianida. Dosisnya setara untuk menewaskan 10 orang. Tapi karena diketahui kemudian bahwa sianidanya sudah rusak oleh pemanasan makanan, ia tidak mati. Lalu ia ditembak dari belakang oleh Felix Yusupov dan teman-temannya. Ia tidak mati juga. Ia ditembak lagi 3 kali, tapi tidak mati juga. Akhirnya Rasputih dipukul dengan tongkat dan akhirnya ditenggelamkan ke Sungai Neva yang dingin. Dari hasil autopsi, sebab kematian sebenarnya adalah tenggelam.

7. Meninggal karena bola bisbol




Ray Chapman (1891-1920) dikenal sebagai satu-satunya pemain yang tewas dalam pertandingan bisbol. Ia tewas karena kepalanya kena lemparan bola dari Carl Mays. Pada saat itu, bola bisbol selalu dilumuri tanah oleh pelempar bola sebelum dilemparkan, untuk mempersulit lawan melihat bolanya.

8. Meninggal karena selendang




Isadora Duncan (1877-1927) dikenal sebagai tokoh tarian modern. Ia gemar mengenakan selendang pada saat bepergian. Pada September 1927, ia sedang naik mobil, dengan jendela terbuka (!) dan mobil bergerak dalam kecepatan tinggi. Saat itu ia memakai selendang yang berukuran besar. Karena selendangnya “terbang” sampai ke ban mobil, ia tercekik seketika dari jendela mobil.

9. Meninggal saat siaran TV



Christine Chubbuck (1944-1974) merupakan satu-satunya reporter televisi yang meninggal di tengah siaran langsung televisi. Ia menembak kepalanya sendiri pada siaran Suncoast Digest (WXLT-TV) tanggal 15 Juli 1974 dengan revolver 38 mm. Chubbuck sebelumnya memang sudah bermasalah dengan depresi yang berlarut-larut.

10. Meninggal karena terpenggal helikopter



Victor Morrow (1929-1982) dan 2 orang aktor anak yang bersamanya tewas karena terpenggal baling-baling helikopter saat sedang syuting untuk film Twilight Zone, pada tahun 1982. Kasus ini mendorong pemerintah Amerika Serikat merevisi undang-undang perlindungan tenaga kerja anak dan peraturan keamanan serta jaminan keselamatan di lokasi syuting.

Wisata Kuliner? ke Semawis Aja Gan,,,,

Berkunjung ke kota tertentu, hal yang paling tak pernah dilewatkan adalah mencicipi masakan khas setempat, atau berwisata kuliner.

Sepertihalnya ketika Anda berkunjung ke kota Semarang, di kota Lumpia ini terdapat satu tempat yang bisa menjadi rujukan Anda untuk berwisata kuliner, yakni Waroeng Semawis atau Pasar Semawis.

Sebenarnya ada dua tempat yang terkenal sebagi tempat berwisata kuliner di kota Semarang yakni, Kawasan Simpang Lima dan Waroeng Semawis. Namun Waroeng Semawis menjadi surganya beragam jajanan khas kota Semarang.

Kawasan Waroeng Semawis adalah pasar malam yang berada di daerah pecinan Semarang, tepatnya disepanjang jalan Gang Warung. Nama Semawis sendiri berasal dari Semarang untuk Pariwisata.

Waroeng Semawis dibuka sejak tahun 2005 dan dibuka setiap hari Jum?at, Sabtu dan Minggu. Pasar Semawis ini menempati lokasi di Gang Warung kawasan pecinan yang ditutup bagi kendaraan pada malam harinya.

Waroeng Semawis merupakan pusat jajanan terpanjang di kota Semarang. Bebagai kuliner dapat Anda temui di tempat ini, mulai dari kuliner khas Semarang hingga kuliner dari berbagai daerah. Beragam hidangan mulai dari makanan ringan hingga makanan berat dapat Anda temui di tempat ini.

Kuliner-kuliner di tempat ini dijajakan dalam tenda-tenda yang berjajar disepanjang jalan Gang Warung. Kuliner khas Semarang yang dapat Anda jumpai antara lain Pisang Plenet, Nasi Ayam, Loenpia, dan Es Conglik.

Selain itu Anda juga dapat menemukan aneka sate, Nasi Gudeg, Nasi Pindang dan Soto Sapi,Nasi Ayam, Nasi Goreng Babat dan Babat Gongso, kue serabi, Wedhang Ronde, Bakmie Jawa, dan berbagai hidangan oriental khas pecinan.

Karena kebanyakan jenis jenis makanan di Warung Semawis merupakan makanan yang terbilang tidak halal, untuk yang muslim kita sarankan untuk bertanya kepada penjual setiap ingin membeli makanan di semawis. Namun jangan takut, di Semawis juga banyak makanan-makanan yang halal.

Disamping menghadirkan aneka macam kuliner khas kota Semarang, Warung Semawis juga diramaikan oleh berbagai stand yang menjajakan aneka ragam barang, mainan anak ? anak, asesoris, mulai dari pakaian, buah ? buahan segar, peramal dan tukang pijat tradisional. Karena letaknya yang ditengah kawasan pecinan maka semawis dikelilingi oleh bangunan-bangunan lama yang menambah suasana eksotis semawis. Waroeng Semawis buka mulai pukul 18.00 WIB. 
 

5 Cara Mudah Menurunkan Tekanan Darah Tinggi


Penyakit tekanan darah tinggi (hipertensi) sebaiknya tidak dianggap remeh karena bisa menimbulkan komplikasi terutama untuk jantung. Tekanan darah yang tidak normal bisa membuat seseorang berisiko mengalami serangan jantung, stroke dan bahkan disfungsi ereksi.

Hal itu kadang tidak diketahui oleh orang tersebut, kecuali jika tekanan darahnya sangat tinggi. Seperti dikutip dari Menshealth, ada cara-cara yang menyenangkan dan mudah untuk menjaga tekanan darah agar tetap normal, yaitu:

1. Mengonsumsi dark chocolate
Penelitian di Italia tahun 2008 menemukan orang yang mengonsumsi dark chocolate setiap hari selama 15 hari bisa membantu menurunkan tekanan darah sistolik (angka atas) sebesar 4,5 poin dan diastoliknya sebesar 4,2 poin. Tetapi pilihlan cokelat yang mengandung antioksidan dan 65 persen kakao.

2. Melakukan hubungan seks

Pria yang melakukan hubungan seks dua kali seminggu memiliki risiko 65 persen lebih rendah terkena serangan jantung, dibandingkan yang hanya sekali sebulan. Penelitian yang dilakukan oleh New England Research Institute, menunjukkan tekanan darah yang lebih rendah dan respons pembuluh darah yang lebih baik dalam keadaan stres pada mereka yang rajin melakukan seks.


3. Mendengarkan musik
Musik adalah media yang tepat untuk melebarkan arteri. Mendengarkan musik yang berirama homogen (beatnya stabil) selama 30 menit sehari dan dikombinasikan dengan latihan pernapasan dapat menurunkan tekanan darah sistolik. Musik yang tepat dapat menghilangkan cemas dan menghindari penyempitan pembuluh darah.


4. Tertawa
Menertawakan sesuatu yang lucu akan membuat pembuluh darah membesar sebesar 22 persen dan tindakan fisik dari tertawa akan membuat pembuluh darah meluas yang meningkatkan aliran darah serta mengurangi tekanan darah. Sebaiknya seseorang tertawa 15 menit sehari, bisa dengan membaca cerita atau menonton film lucu.

5. Mengukur tekanan darah di rumah
Mengukur tekanan darah secara teratur di rumah akan lebih baik dalam memprediksi risiko kardiovaskuler dibandingkan dengan di rumah sakit. Seseorang bisa memilih alat pengukur tekanan darah digital yang akurat, sehingga dapat mengetahui tekanan darahnya setiap kali ia butuhkan.
 

7 MANFAAT BAIK DARI MAKANAN YANG PEDAS

Makanan pedas mungkin menjadi kesukaan dari sebagian orang, tetapi ada juga orang yang tidak suka dengan makanan pedas. Orang yang tidak suka makanan pedas biasanya karena takut bila perutnya terasa sakit, ataupun telah mempunyai penyakit yang dokter anjurkan tidak boleh makan makanan pedas. Namun dibalik makanan pedas ternyata ada manfaat baik bagi tubuh kita.



1. Melancarkan pernapasan
Makanan pedas bertindak seperti espektoran dan membantu penderita asma, bronkitis kronik, sinusitis, dan penyakit pernapasan lainnya bernapas lebih baik.

2. Menjaga mood
Cabai merah meningkatkan level endorfin dan serotonin yang menghilangkan nyeri dan memberi perasaan nyaman. Hormon ini bisa berlaku seperti pelawan stres dan depresi.

3. Antikanker
Banyak penelitian menunjukkan konsumsi teratur makanan pedas akan mengurangi risiko kanker. Capsaicin memperlambat pertumbuhan sel kanker dan pada banyak kasus sel-sel kanker mati tanpa merusak sel sehat di sekitarnya. Temukan informasi unik lainnya hanya di : Klik > Kumpulan 7 Informasi Unik Dan Menarik

4. Memperbaiki fungsi pencernaan
Manfaat cabai dalam saluran cerna adalah meningkatkan sirkulasi darah di perut dan meningkatkan lapisan mukus. Capsaicin juga membantu membunuh bakteri H.pylori penyebab sakit maag.
Akan tetapi jika Anda mengalami heartburn (rasa panas) setelah makan pedas, cobalah tablet antiacid yang akan menetralisir asam di lambung.

5. Menghilangkan Gejala Flu
Capsaicin membantu meningkatkan pengeluaran keringat dan menghilangkan gejala flu yang mengganggu. Makanan pedas juga akan membantu membuka jalan napas, mengurangi sinusitis, dan gejala flu lainnya.

6. Menyehatkan jantung
Cabai menyehatkan jantung dengan cara mencegah pembekuan darah. Penelitian juga menunjukkan kadar kolesterol jahat/LDL bisa mencegah oksidasi yang bisa menyebabkan penyumbatan pembuluh darah.
Capsaicin juga efektif melawan inflamasi, yang telah diidentifikasi sebagai faktor risiko penyakit jantung.

7. Turunkan berat badan

Cabai mengandung capsaicin yang akan mempercepat metabolisme dan membantu tubuh membakar kalori lebih cepat. Hal ini terjadi karena capsaicin meningkatkan temperatur tubuh dan berperan dalam meningkatnya detak jantung.
Lebih jauh, studi menunjukkan orang yang hobi makan pedas biasanya makan dalam porsi sedikit sehingga berat badan lebih terjaga.
 

Selasa, 30 Oktober 2012

7 Ciri Ciri Pria yang Punya Masa Depan Cerah


Apa yang Anda lihat ketika memilih pasangan? Pria yang berasal dari keluarga kaya dan terpandang? Jika tujuan hubungan Anda hanya saat ini, mungkin itu cukup. Namun, bila yang Anda cari adalah hubungan yang serius hingga ke pernikahan, ada kriteria lain yang sebaiknya Anda lihat, yaitu potensi kesuksesan dia.

1. Punya tujuan hidup
Ketika Anda bertanya apa tujuan hidupnya, ia akan menjelaskan secara rinci kepada Anda rencana jangka pendek dan menengahnya, apa yang ingin ia lakukan setahun mendatang, lima tahun, dan seterusnya.

Bahkan, ia menyiapkan rencana cadangan untuk mengantisipasi kegagalan. Tidak hanya menjawab, "Kita lihat saja nanti, jalani saja hidup ini seperti air mengalir."

2. Mandiri
Ia tidak bergantung pada orang lain dan mengandalkan kemampuan sendiri dalam hal apa pun. Misalnya, sejak awal mula bekerja, ia menanggung sendiri biaya hidupnya tanpa bantuan orangtuanya. Pria seperti ini menunjukkan bahwa ia bertanggung jawab atas hidupnya dan hidup orang yang ia sayangi. Si dia juga tak pernah mengeluh mengenai pekerjaannya. Karena ia sadar, untuk mencapai kesuksesan, tentu dibutuhkan usaha dan kerja keras.

3. Hobi menolong
Anda tentu pernah mendengar ungkapan semakin banyak memberi, akan semakin banyak menerima. Percaya atau tidak, ungkapan ini memang ada benarnya. Jadi, bila pasangan termasuk pria yang ringan tangan membantu orang lain, Anda perlu berbangga hati mendukungnya. Sebab, ini akan menjadi bekal atau tabungan untuk menuju kesuksesannya di masa depan. Siapa tahu seseorang yang ia bantu saat ini berperan penting dalam kariernya di kemudian hari.

4. Bersahabat dan berwawasan
Sikapnya yang bersahabat ditambah dengan wawasan luasnya biasanya akan mudah mengambil hati banyak orang, termasuk saat melobi orang-orang penting yang berkaitan dengan kariernya. Pengetahuannya tentang berbagai hal termasuk berita-berita terkini akan membuat orang lain merasa nyaman berdiskusi dengannya. Semakin banyak orang tertarik padanya, semakin luas juga networking-nya. Kalau sudah begini, Anda tak perlu khawatir dengan kualitas diri yang dimiliki si dia, kesuksesan pun akan segera menghampiri.

5. "Family man"
Pria yang bertanggung jawab dan menyayangi keluarganya biasanya adalah pria yang juga memerhatikan perkembangan kariernya. Ia akan selalu termotivasi meningkatkan karier lebih baik lagi untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Selain itu, pria tipe ini cenderung setia pada pasangannya sehingga ia bisa menyeimbangkan waktu dan pikirannya untuk Anda dan pekerjaannya.

6. Memiliki investasi
Saat ini gaji si dia tak bisa dibilang besar? Tak perlu khawatir selama ia bisa mengatur pendapatannya dan tak selalu kehabisan uang di tengah bulan. Apalagi bila ia termasuk orang yang jeli melihat peluang bisnis. Tak perlu terlalu besar, berangkat dari bisnis kecil-kecilan pun bisa mengantarkannya menjadi pengusaha sukses. Dukung sepenuhnya ketika dia memiliki keinginan untuk mencicil rumah atau berinvestasi dalam bentuk lain, seperti saham atau reksa dana. Karena ini menunjukkan si dia sangat memikirkan masa depan.

7. Realistis dan lurus
Meskipun si dia bersemangat meraih mimpinya, tetap amati bagaimana usahanya meraih impian, jangan sampai si dia menghalalkan berbagai cara yang justru bisa menghancurkan masa depannya. Ingatkan untuk tetap realistis dengan kemampuan yang dimilikinya. Bila si dia ahli dalam bidang teknologi informatika, ia tak perlu memaksakan diri untuk menjadi seorang public relations karena tertarik melihat temannya yang sukses di bidang tersebut. Masing-masing orang kan memiliki kelebihan yang berbeda-beda.
Sumber :

Minggu, 28 Oktober 2012

Gimana Kalo Anda Punya Istri Kaya Gini?? [bb++]

Bagi agan-agan yang sangat suka dan ngefans banget dengan sosok park min young. Disini gw akan berbagi foto imut park min young khusus untuk para pengunjung di Laksana berita. Jika anda ingin melihat foto imut park min young. Silakan anda dapat melihat thread dibawah ini.

Foto Imut Park Min Young



















Sumber 

Penting! Bahayanya Langsung Tidur Setelah Makan

Sering dengar nasehat "Jangan langsung tidur setelah makan"? Ada yang bilang nanti cepat gendut. Dulu, nenek saya bilang, "Habis makan langsung tidur, nasi kamu naik ke dada ngerendem paru-paru. Nanti dadanya terasa panas."

Saya pikir itu hanya mitos belaka. Ternyata sains pun membenarkan apa kata nenek, tentu saja dengan jawaban yang lebih ilmiah. Nah, apa saja bahaya langsung tidur setelah perut penuh makanan?

Rasa panas di dada


Saat tubuh tidur dan beristirahat, sebenarnya sistem pencernaan justru akan bekerja lebih keras. Langsung tidur sesudah makan bisa meningkatkan kadar asam lambung dan memicu sakit maag. Terkadang bisa juga menimbulkan rasa panas pada perut, dada, dan tenggorokan.

Berat badan naik


Makan larut malam sebelum tidur berbahaya karena membuat tubuh menumpuk lemak lebih banyak. Jadi kalau kelaparan saat terbangun tengah malam, camilan sehat seperti buah dan salad lebih disarankan untuk dikonsumsi daripada makanan seperti kue-kue, pizza, mie, atau nasi sekali pun.

Tenggorokan terbakar


Terjadinya refluks asam.Gastroesophageal reflux diseases(GERD) atau refluks asam adalah tidak menutupnya katup antara perut dan kerongkongan. Hal ini memungkinkan asam lambung untuk menjalar ke tenggorokan dan menyebabkan sensasi tenggorokan terbakar.

Serangan stroke
Hasil sebuah penelitian yang dilakukan University of Ioannina, Yunani, menemukan bahwa perilaku segera tidur setelah makan dapat meningkatkan risiko kita mengalami serangan stroke. Penelitian yang melibatkan 500 responden orang sehat menemukan bahwa orang yang memiliki jeda paling lama antara makan dan tidur mempunyai risiko terendah untuk mengalami stroke.

Ada dua teori yang bisa menjelaskan hasil penelitian ini. Pertama, refluks asam yang terjadi bila kita segera tidur setelah makan mungkin meningkatkan terjadinya apnea tidur atau nafas terhenti selama tidur yang bisa menyebabkan serangan stroke.

Teori kedua mengemukakan, stroke bisa terjadi disebabkan oleh kerasnya kerja sistem pencernaan kita yang berdampak pada meningkatnya tekanan darah, kadar gula darah dan kolesterol yang nantinya bisa memicu terjadinya stroke.

Kapan sebaiknya kita bisa tidur setelah makan? Yang terbaik adalah 2 jam sesudahnya.

Sumber

Sabtu, 27 Oktober 2012

Makan Sambil Minum Bikin Tubuh Kamu Melar


Apakah Anda memiliki kebiasaan minum disela-sela santap makanan? Sejumlah pakar kesehatan memperingatkan bahwa kebiasaan semacam itu bisa mengacaukan sistem pencernaan yang memicu fluktuasitingkat insulin secara signifikan.

Banyak orang berpikir bahwa makan sambil minum bisa mempercepat proses pencernaan. Nyatanya, melakukan dua aktivitas dalamjeda waktu yang sama justru berpotensi memperburuk proses cerna.

Seorang konselor kesehatan asal India, ShonaliSabherwal, mengatakan bahwa ketika makan, lambung akan melepaskan cairan untukmencerna makanan. Dan, asupan minum di sela-sela makan justru akan mengurangiproduksi cairan cerna tersebut.

Berkurangnya produksi cairan cerna jelas akanmembuat proses pencernaan terhambat. Makanan tak akan tercerna dengan sempurna.

Penelitian menunjukkan bahwa minum segelasatau dua air selama makan dapat mengganggu pencernaan. "Lebih baik minumsebelum makan atau dua jam setelah makan. Ini sangat membantu penyerapannutrisi," ujar Sabherwal, dikutip Times of India.

Untuk menghindari minum di sela-sela makan,pilih makanan yang tak meningkatkan hasrat minum. Hindari makan terlalu pedasatau makan. Kunyah makanan dengan baik sebelum menelannya, dan janganterburu-buru.

Selain sistem pencernaan sehat, tidak minumselama makan juga menunjang terciptanya berat badan ideal.

"Minum air saat makan juga dapatmenyebabkan lonjakan tingkat insulin, sama seperti ketika Anda mengonsumsimakanan berkadar glikemik tinggi. Dan semakin banyak insulin yang dilepaskan kealiran darah, semakin tinggi kemungkinan Anda menyimpan lemak dalamtubuh."

Sumber : 

Sadis!! Beginilah Cara China Mencetak Atlet Juara



Di usia yang baru menginjak 16 tahun, Ye Shiwen mampu tampil membuat kejutan di Olimpiade London 2012. Atlet renang asal China ini tidak hanya mampu mendulang emas, namun juga memecahkan rekor dunia.

Rekor pertama dipecahkan Shiwen setelah menorehkan waktu tercepat di lap kedelapan nomor 400 meter gaya ganti dengan catatan waktu 28,93 detik, lebih cepat dari lap kedelapan yang dibuat oleh peraih emas asal AS di nomor 400 meter gaya ganti individual putra, Ryan Lochte, yakni 29,10 detik.

Hal ini sedikit banyak menimbulkan kontroversi dimana beberapa pengamat menuduh sang atlit menggunakan doping. Hal tersebut dibantah keras oleh Shingwe. Apa yang dicapainya di Olimpiade 2012 ini disebutnya merupakan hasil dari kerja keras serta rezim latihan yang super ketat.

Terlepas dari komentar yang memang sedikit tendensius mengenai keberhasilan mereka, China memang dikenal dengan kerja keras mereka dalam mencapai sesuatu. Termasuk dalam bidang olahraga.

Salah satu contoh betapa kerasnya China melatih atlet mereka dapat dilihat dari kejamnya sesi latihan yang diberikan di kamp training Nanning Gymnasium. Di sini, anak-anak usia di bawah lima tahun dikirim oleh para orangtua untuk dilatih menjadi bintang olahraga di masa depan.


Tangisan bocah ini tidak akan meluluhkan hati sang pelatih
Sesi latihan yang diberikan pun tidak main-main, bahkan sebagian mungkin terlihat sangat kejam. Para pelatih tidak segan memberikan hukuman berat dengan cara memukul atau menginjak tanpa mempedulikan rasa sakit ataupun tangisan pilu dari sang bocah.

Kamp latihan Nanning merupakan satu contoh dari sekian banyak kamp yang memberikan porsi latihan ekstrim kepada anak-anak yang dikirim oleh orang tuanya untuk menggapai satu tujuan, yaitu menjadi juara!


Kemenangan ada harganya, anak-anak digembleng dengan gaya ala militer.



Hanya ada satu tujuan, medali emas.



Dari usia inilah Ye Shiwen mulai dilatih untuk menjadi juara.



Di usia dini, otot-otot dibentuk lewat latihan keras.



Rata-rata anak-anak yang dimasukkan ke kamp latihan berusia antara 4-5 tahun.

Sumber: